Suka-suka

Foto Unik dari Penjuru Dunia 23 Oktober 2013

Filed under: Uncategorized — menariksekali @ 2:51 am

1. Menara Eiffel, Prancis

Menara Eiffel di Paris, Prancis, menjadi objek wisata yang wajib dikunjungi wisatawan. Bosan berpose kaku atau hanya menyengir kuda, cobalah berfoto dengan gaya mencubit ujung menara Eiffel.

2. Museum Louvre, Prancis

Museum Louvre menjadi salah satu daya tarik Kota Paris disamping Menara Eiffel. Ketenaran film Da Vinci Code dan lukisan Monalisa merupakan salah satu alasan pengunjung datang. Tetapi tidak ada salahnya untuk menyentuh puncak piramida Museum Louvre.

3. Menara Pisa, Italia

Menara miring Pisa merupakan salah satu ikon Italia di samping Colosseum. Setiap pengunjung hampir dipastikan berfoto dengan pose mendorong Menara Pisa yang miring. Pernahkah terpikir untuk melakukan tendangan terbang ke arah Menara Pisa seperti pria ini?

4. Stasiun King’s Cross, Inggris

Bagi penggemar film Harry Potter, tentu tidak asing dengan Platform 9 3/4. Platform tersebut merupakan gerbang utama bagi Harry untuk masuk ke kampus Hogwarts. Lokasi tersebut benar-benar ada di London. Seorang penggemar berfoto di depan lokasi film tersebut.

5. Sphinx, Mesir

Monumen Sphinx menjadi salah satu adegan di film The Mummy yang dibintangi Brendan Fraser. Sebagai salah satu ikon utama Mesir disamping Piramida. Sekedar befoto tentu sudah biasa dilakukan. Mencium Sphinx mungkin bisa menjadi salah satu opsi foto bagi traveler, seperti foto wanita di samping ini.

6. Piramida, Mesir

Piramida menjadi bukti tingginya peradaban bangsa Mesir yang masih dikagumi hingga kini. Belum lengkap rasanya apabila tidak berfoto di depan bangunan kolosal ini. Berfoto menaiki unta dan menyentuh ujung puncak Piramida dapat menjadi pilihan gaya bagi traveler.

7. Washington Monumen, AS

Washington Monumen yang berbentuk obelisk menjadi landmark Kota Washington DC di AS. Turis wanita di foto ini mencoba melakukan hal yang berbeda dari wisatawan pada umumnya. Dia berfoto dengan posisi handstand di depan monumen ini.

 

Tinggalkan komentar